2013/03/11

Pistachio Cupcakes

Kemarin ini ntah kenapa saya lagi2 mencari2 resep cupcake. Rasanya gak pernah puas bikin cupcake dan sekaligus pingin abisin sisa cream cheese frosting dari kue ultah Matcha. Kali ini saya menemukan resep pistachio cupcake. I love pistachios! Saya ingat waktu itu pernah bikin es krim pistachio bersama suami saya. It was so much fun and it was delicious. Dulu pas tinggal di Enschede, ada satu toko es krim yang terkenal banget dan mereka menjual es krim pistachio terenak yang pernah saya coba. Pas summer, di supermarket juga menjual es krim pistachio tapi tentu saja enakan yang dari toko es krim. 


Well, sekarang karena cuaca masih dingin, kayanya gak mungkin saya bikin es krim. Tapi untuk memuaskan hati pingin coba sesuatu yang berasa pistachio jadilah saya bikin pistachio cupcakes. Setiap saya memilih resep dari internet, saya selalu pertama lihat dulu ratingnya berapa. Kalau ratingnya rendah biasanya saya tidak pilih. Saya biasa memilih yang ratingnya 4 bintang keatas. Setelah melihat rating, saya baca dulu resepnya. Kira2 bahannya dan caranya bisa saya beli dan kerjakan dengan mudah gak. Kalau bahan dan cara OK, saya baca review orang2 yang sudah mencoba resep tersebut, dan kalau review mereka bagus baru deh saya coba resepnya.  Resep pistachio cupcake ini mendapat rating bintang 5 dan review yang bagus makanya saya pilih untuk dicoba. 

Bahan:
  • 100 gr kacang pistachio kupas
  • 140 gr gula butir halus
  • 140 gr mentega/margarin
  • 2 telur
  • 140 self raising flour (kalau tidak punya bisa diganti dengan terigu serbaguna ditambahkan 1 sendok teh baking powder)
  • 5 sendok Makan susu
Cara:
  • Masukkan dalam blender/food processor 85 gr pistachio dengan 1/2 dari gula, blender hingga halus. Campurkan adonan ini dengan sisa gula.
  • Aduk dengan mixer adonan gula+pistachio dengan mentega hingga lembut. 
  • Lalu masukkan telur satu per satu. 
  • Masukkan susu satu sendok per satu sendok.
  • Masukkan terigu dan aduk hingga adonan merata.
  • Masukkan ke dalam cupcake, isi hingga 2/3 penuh.
  • Bakar di oven dengan suhu 180 derajat C, selama 30 menit.
Setelah cupcakes dingin hias dengan frosting (sesuai selera) dan taburkan pistachio yang telah di rajang kasar dari sisa pistachio yang tidak terpakai.

Pistachio cupcake ini enaaakkk bangeettt!! Biasanya saya kalau bikin cupcake, cupcakenya itu padat, sedangkan cupcake ini tuh ringan dan lembut. So light, so fluffy and so yummy!!  Cocok banget untuk nemenin minum kopi atau teh hangat di sore hari. Resep ini bisa untuk 12 cupcakes ukuran sedang, tapi kalau mau bikin mini cupcakes bisa jadi sampai 40 cupcakes! Amazing! ^_^


Happy trying & Buen provecho!! ^_^



No comments:

Post a Comment